Untuk memperkaya Seri Pembenihan (gaya udah kayak mentor aja hehe) di blog ini, berikut ini ada tips untuk membuat kolam lele untuk indukan. Lho emang beda kolam indukan sama pembesaran? tentu saja beda mengingat kebutuhan dasar serta tujuannyapun berbeda.
|
Gambar dari google images |
Hal ini dimaksudkan agar indukan menghasilkan bibit yang berkualitas baik untuk di budidayakan/dibesarkan pada proses selanjutnya.
Nah berikut syarat Kolam Pemeliharaan Induk Lele Sangkuriang:
- Tanah yang baik untuk pemeliharaan adalah jenis tanah liat / lempung, tidak berporos, berlumpur dan subur. Tentu saja kita bisa menggunakan terpal atau tembok.
- Ikan lele hidup dengan baik di dataran rendah sampai daerah yang tingginya maksimal 700m dpl. Jadi jika daerah kita berada pada ketinggian yang lebih tinggi usahakan pakai kolam terpal atau tembok. dengan teknik organik agar air memiliki suhu dan PH yang stabil.
- Elevasi tanah dari permukaan sumber air dan kolam adalah 5-10%.
- Lokasi untuk pembuatan kolam hendaknya ditempat yang teduh, tetapi tidak berada di bawah pohon yang daunnya mudah rontok.
Semoga artikel ini bisa bermanfaat.
Terima kasih sudah berkunjung ke blog ini
Salam Patilers